Efesus 6:14-15"Jadi berdirilah tegap, berikatpinggangkan kebenaran dan berbajuzirahkan keadilan, kakimu berkasutkan kerelaan untuk memberitakan Injil damai sejahtera"
Laksana prajurit yang berjaga-jaga dan siap berperang bagi kerajaan Allah, biarlah setiap jemaat menjadi prajurit Kristus yang kuat dan selalu dalam keadaan yang siap sedia dan rela memberitakan Injil untuk menjangkau jiwa-jiwa yang terhilang bagi Kerajaan Allah.
Berdoa agar jemaat sigap bergerak menjalankan Amanat Agung Tuhan Yesus dan memiliki hati yang dipenuhi dengan kerelaan untuk memberitakan Injil damai sejahtera. Jemaat memberitakan Injil bukan dengan hati yang terpaksa karena keharusan, tetapi dengan sikap hati yang mengasihi Tuhan.